Pages

Wednesday, February 24, 2010

Coto Makasar

Coto Makasar



Bahan :
- Daging sapi paha atas 15 gram, potong dadu -
- Babat dan usus sapi 100 gram, potong dadu -
- Air beras 1000 ml -
- Minyak goreng 2 sdm -

Bumbu halus :
- Bawang putih 10 gram -
- Bawang merah 15 gram -
- Kacang tanah disangrai 20 gram -
- Kemiri 10 gram -
- Ketumbar 1 sdt -
- Merica 1 sdt -
- Jahe 5 gram, memarkan -
- Lengkuas 5 gram, memarkan -
- Daun jeruk nipis 4 lembar -
- Garam secukupnya -
- Gula pasir secukupnya -

Pelengkap :
- Lontong atau ketupat -
- Sambal tauco -
- Jeruk nipis -
- Bawang merah goreng -

Cara membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan ari beras dan bahan lain. Didihkan.
2. Masukkan daging, babat dan usus, masak hingga matang. Angkat.
3. Atur dalam mangkuk saji lontong, tuang kuah secukupnya. Taburi bawang goreng. Sajikan hangat dengan sambal tauco dan jeruk nipis.

Untuk 4 porsi

Koki - Edisi 0085 - Desember 2006

0 comments:

Popular Posts

Pengikut

Blogger templates