Spicy Srimpina Sarong
dari Malaysia
Bahan :
- Udang besar 6 ekor, kupas, sisakan ekornya -
- Air jeruk sambal atau limau 1 buah -
- Santan kental 200 ml -
- Gula palem secukupnya -
- Garam secukupnya -
- Daun pandan secukupnya -
- Minyak goreng 2 sdm -
Bumbu halus :
- Bawang merah ukuran sedang 8 butir -
- Bawang putih ukuran sedang 5 siung -
- Kemiri 2 buah -
- Lengkuas 1/2 cm -
- Cabai merah 4 buah, buang bijinya -
- Kunyit 1 cm -
- Terasi 1/2 sdt -
Cara membuat :
1. Bungkus dan ikat udang dengan daun pandan, lumuri dengan air jeruk limau.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan udang, masak hingga bumbu meresap. Tuang santan masak dengan api kecil hingga mendidih.
3. Tambahkan gula palem dan garam secukupnya, aduk rata.
4. Angkat dan sajikan.
Untuk 4 porsi
Koki - Edisi 0064 - Februari 2006
0 comments:
Post a Comment