Pages

Friday, December 4, 2009

Cah Tahu Pedas

Cah Tahu Pedas



Bahan :
- 2 kotak tahu sutra, potong kotak 2x3 cm, goreng sampai berkulit -
- 200 gram jamur kancing, masing-masing dibagi dua -
- 50 gram kacang tanah goreng, tumbuk kasar tanpa kulit -
- 1 batang seledri besar, potong-potong -
- 1 sdt merica hitam, tumbuk kasar -
- 1 sdm saus tomat -
- 1 sdt garam -
- 100 ml air -
- Minyak wijen untuk menumis -

Bumbu :
- 5 siung bawang putih, iris -
- 3 cm jahe, iris -
- 3 buah cabe merah, iris serong -

Cara membuat :
1. Tumis bumbu dalam minyak wijen panas.
2. Masukkan tahu, aduk rata. Tambahkan jamur, kacang dan seledri. Aduk sampai seledri separuh layu. Masukkan kucai, merica hitam, saus tiram dan garam. Aduk sampai bumbu meresap.
3. Tuang air. Aduk sebentar lalu angkat.

Untuk 5 porsi

Saji edisi 5/th. I/21 oktober - 4 november 2003

0 comments:

Popular Posts

Pengikut

Blogger templates