Tempe Balur Panir
Bahan :
- Tempe 300 gram, kukus haluskan -
- Daging cincang 200 gram -
- Telur ayam 2 butir, 1 butir kocok lepas -
- Tepung panir 250 gram -
- Minyak untuk menggoreng -
Bumbu halus :
- Bawang putih 4 siung -
- Merica bubuk 1 sdt -
- Garam secukupnya -
- Sau penyedap 1 sdt (jika suka) -
- Gula pasir 1/2 sdt -
Cara membuat :
1. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daging cincang, garam, saus penyedap dan gula pasir. Masak hingga daging matang, angkat.
2. Campur tempe dengan daging cincang dan 1 butir telur aduk rata.
3. Ambil adonan, bulatkan. Gulingkan ke dalam tepung panir, kemudian ke dalam telur kocok. Lakukan hingga 2 kali agar tepung panir menempel rata.
4. Goreng bola-bola tempe hingga matang dan berwarna keemasan, angkat.
5. Sajikan.
Untuk 10 buah
Koki - Edisi 0020 - 11 juni 2004
0 comments:
Post a Comment