Pages

Thursday, November 19, 2009

Sentiling Lapis

Sentiling Lapis



Bahan :
- 500 gran singkong parut, dipers sedikit airnya 25 ml -
- 50 ml air -
- 90 gram gula pasir -
- 1/2 sdt agar-agar bubuk -
- 1/8 sdt essen vanilli -
- 1/4 sdt garam -
- 1 tetes pewarna merah muda -
- 1 tetes pewarna hijau muda -
- 1 tetes pewarna kuning muda -

Bahan taburan (kukus 15 menit) :
- 200 gram kelapa parut kasar -
- 1/4 sdt garam -
- 1 lembar daun pandan -

Cara membuat :
1. Aduk rata singkong, air, gula pasir, agar-agar bubuk, essens vanilli dan garam.
2. Bagi adonan 3 bagian. Satu bagian tambahkan pewarna merah muda, aduk rata. Satu bagian tambahkan pewrana hijau muda, aduk rata. Satu bagain tambahkan pewarna kuning, aduk rata.
3. Tuang adonan kuning di loyang 24x12x4 cm yang dialas plastik. Ratakan. Tuang adonan merah muda. Ratakan. Tuang adonan hijau muda. Ratakan. Kukus 30 manir sampai matang.
4. Potong-potong dan gulingkan di bahan taburan.

Untuk 10 potong

Saji edisi 144 / th. VI / 4 - 18 februari 2009

0 comments:

Popular Posts

Pengikut

Blogger templates