Pages

Sunday, October 4, 2009

Mi Goreng Kembang Tahu

Mi Goreng Kembang Tahu



Bahan :
- Kembang tahu kering 100 gram, rendam air panas, iris tipis menyerupai mi -
- Fillet dada ayam 150 gram, potong dadu -
- Bakso sapi 6 buah, belah jadi 2 bagian -
- Hati ampela 2 pasang, rebus, pototng-potong -
- Telur ayam 1 butir, buat orak-arik -
- Brokoli 50 gram, potong perkuntum -
- Kol 50 gram, iris kasar -
- Baby corn/putren 50 gram, belah jadi 2 bagian -
- Bawang prei 2 batang, iris serong tipis -
- Air kaldu ayam 150 ml -
- Margarin 1 sdm -

Bumbu :
- Bawang bombay 1/2 buah, potong dadu kecil -
- Kecap asim 1 sdm -
- Kecap manis 2 sdm -
- Saus tiram 1 sdt -
- Minyak wijen 1 sdt -
- Merica bubuk 1 sdt -
- Ketumbar bubuk 1/2 sdt -
- Kaldu ayam bubuk secukupnya -

Bumbu halus :
- Bawang merah 4 butir -
- Bawang putih 3 siung -
- Kemiri 3 butir -
- Ebi 1 sdm -

Pelengkap :
- Bawang merah goreng secukupnya -
- Acar mentimun secukupnya -
- Sambal secukupnya -

Cara membuat :
1. Panaskan margarin, tumis bumbu halus dan bawang bombay hingga harum.
2. Masukkan ayam, hati ampela dan bakso. Masak sambil diaduk hingga ayam berubah warna.
3. Tuang air kaldu, masak hingga mendidih. Tambahkan bahan dan bumbu lainnya, aduk rata dan masak hingga matang. Angkat.
4. Sajikan hangat dengan pelengkapnya.

Untuk 6 porsi

Koki - Edisi 0142 - 12 - 25 februari 2009

0 comments:

Popular Posts

Pengikut

Blogger templates