Getuk Singkong Stroberi
Bahan :
- Singkong 1 kg, kupas dan potong -
- Margarin 3 sdt -
- Susu bubuk 2 sdt -
- Gula halus 4 sdm -
- Garam secukupnya -
- Pasta stroberi 1/2 sdt -
- Selai jeli stroberi 50 gram -
Cara membuat :
1. Kukus singkong hingga matang, angkat dan tumbuk hingga halus.
2. Tambahkan margarin, susu bubuk, gula halus, garam dan pasta stroberi. Aduk rata.
3. Ambil 1/4 adonan, campur dengan selai/jeli stroberi. Aduk rata dan bentuk bulat lonjong.
4. Ambil adonan dasar secukupya, letakkan adonan stroberi di atasnya. Bentuk bulat lonjong.
5. Gunting sisi kiri dan kanannya. Sajikan.
Untuk 26 buah
Koki - Edisi 151 - 18 juni - 1 juli 2009
0 comments:
Post a Comment